Kategori artikel:

Penyebab Speedometer Mobil Mati dan Cara Memperbaikinya

Penyebab Speedometer Mobil Mati – Ketika mendapati speedometer mobil mati, maka Anda harus segera bisa mengatasinya. Sebab jika tidak, berkendara dengan mobil dengan kondisi speedometer mati tentu saja menjadi kurang aman. 

Anda tidak bisa memperkirakan kecepatan mobil dikarenakan jarum penunjuk tak berfungsi. Bisa juga penunjuk ini bergerak, tetapi tidak stabil alias bergerak dengan cepat menunjuk angka-angka yang ada di dalamnya. 

Panel indikator yang mati dapat mengakibatkan risiko tinggi saat berkendara. Oleh karena itu, Anda harus mengetahui beberapa penyebab speedometer mobil mati.

Penyebab speedometer mobil mati biasanya disebabkan adanya kerusakan pada beberapa komponen yang mempunyai fungsi dan pengaruh satu sama lain terhadap kinerja bagian tersebut.

Anda perlu mengetahui bahwa speedometer memiliki fungsi dalam memberi informasi seputar kondisi mobil kalian. Tujuannya agar saat berkendara, Anda bisa merasa aman dan nyaman. Sebab alat ini menunjukkan kelajuan mobil yang sedang ditempuh maupun bahan bakar yang masih tersedia.

Penyebab Speedometer Mobil Mati

Ilustrasi Speedometer Mobil

Ilustrasi Speedometer Mobil, Sumber : momobil.id

Anda pasti mengetahui bahwa speedometer perlu dimiliki oleh setiap kendaraan, baik motor ataupun mobil. Adapun penyebab speedometer mobil rusak bisa saja dikarenakan kinerjanya terlalu melampaui batas.

Berikut ini beberapa penyebab speedometer mobil mati yang perlu Anda ketahui. Hal tersebut menjadi penting agar Anda bisa mengantisipasinya.

  1. Sistem Kelistrikan 

Panel penunjuk kondisi kendaraan yang terlihat pada dashboard pengemudi berkaitan erat dengan sistem kelistrikan kendaraan. Bisa dikatakan jika hubungan keduanya tak bisa dipisahkan. Pasalnya, jika sistem kelistrikan mengalami masalah, maka hal ini dapat mengakibatkan speedometer mobil mati. 

Masalah pada sistem kelistrikan kendaraan juga tentu akan mempengaruhi kondisi speedometer mobil. Jika terjadi trouble dan aliran listrik terhenti, maka otomatis panel penunjuk juga akan ikut mati. 

Baca Juga :   Cara Menarik Modif Speedometer Vario 150

Untuk memastikan penyebabnya apakah karena memang masalah pada sistem kelistrikan atau bukan, Anda bisa mengecek jalur kabel yang menuju speedometer. Apabila kabelnya putus atau bahkan lepas, maka Anda perlu untuk langsung memperbaikinya dengan membeli beberapa komponen tersebut yang tersedia di bengkel resmi.

Kendala pada sistem kelistrikan merupakan salah satu penyebab speedometer mobil Anda mati total dan berpotensi membahayakan bila dipakai saat berkendara. Pasalnya, kinerja speedometer tidak akan pernah lepas dari sistem kelistrikan pada setiap kendaraan.

Walaupun terlihat sederhana, tetapi Anda tidak boleh memandang sebelah mata terkait perkara ini. Sebab, banyak orang masih mengabaikan kendala pada sistem kelistrikan yang bisa mempengaruhi speedometer mobil.

  1. Panel Error

Ilustrasi Dashboard Mobil

Ilustrasi Dashboard Mobil, Sumber : Raja Mobil

Selain karena sistem kelistrikan yang rusak, penyebab speedometer mobil mati bisa juga dikarenakan panelnya yang error. Tidak bisa dipungkiri bahwa salah satu faktor yang menyebabkan speedometer mobil rusak bahkan mati total yaitu dikarenakan panel yang error atau rusak. 

Pasalnya, jika ada panel speedometer yang rusak, maka indikator penunjuk-nya otomatis akan mati dan tidak bergerak. Andaikan saja hanya satu panel yang rusak, tetap saja hal ini bisa mempengaruhi indikator penunjuk. 

Saat ini pengecekan kondisi panel speedometer sudah dapat dilakukan dengan mudah. Anda dapat menggunakan scan tool untuk mengetahui bagian panel speedometer yang mengalami kerusakan ataupun error. 

Scan tool berfungsi untuk mengetahui posisi panel speedometer yang mengalami kerusakan. Namun, teknik memperbaikinya tidak bisa dilakukan begitu saja, lantaran para pemilik kendaraan sangat dianjurkan untuk mengganti panelnya secara total.

Apabila bagian yang rusak telah ditemukan, maka Anda bisa bersegera mengganti panel tersebut dengan yang baru untuk mengoptimalkan kinerja kendaraan.  

  1. Kerusakan Sensor

Penyebab speedometer mobil rusak biasanya juga dikarenakan kerusakan pada bagian vehicle speed sensor. Semua mobil sudah memasang sensor kecepatan mobil pada sistem transmisi, namun banyak masalah yang timbul dari bagian tersebut.

Baca Juga :   Jasa Custom dan Service Speedometer di Bandung

Sensor speedometer bisa Anda temukan pada mobil dengan sensor elektronik. Sensor ini diletakkan pada bagian transmisi. Apabila sensor kecepatan rusak, soket longgar dan terlepas, lalu gear transduser pun aus, maka kecepatan mobil Anda tidak dapat diprediksi.

Umumnya Gear Transduser bakal menyebabkan panel indikator di speedometer tidak mampu membaca kecepatan laju mobil saat tengah berjalan. Adanya kerusakan tersebut juga membuat lampu check engine menyala pada mobil Engine Fuel Injection (EFI). 

Selain itu, pada tipe kendaraan dengan rem ABS, sensor kecepatan terpasang pada roda-roda. Akhirnya, bila sistem rem ABS mengalami kerusakan, kondisi tersebut sudah pasti jadi penyebab speedometer mobil mati. 

Hal itu terjadi karena kerusakan sistem tersebut berdampak pada panel indikator mobilnya, khususnya ketika membaca persentase kecepatan saat Anda sedang mengemudi.

Disisi lain, untuk kendaraan yang masih memakai tali speedo, putusnya tali tersebut dapat mengakibatkan speedometer tidak bergerak.

Cara Memperbaikinya

Ilustrasi Penyebab Speedometer Mobil Mati

Ilustrasi Penyebab Speedometer Mobil Mati, Sumber : Auto2000

Penyebab speedometer mobil mati sebetulnya didasarkan pada tiga faktor utama yang sudah diulas melalui beberapa poin di atas. Karenanya, Anda perlu mengetahui beberapa hal yang perlu dilakukan agar bisa memperbaikinya dengan tepat. Hal itu tentu membuat Anda bisa berkendara dengan aman dan nyaman.

Jangan lupa bahwa Anda perlu memperhatikan sekring yang biasanya terhubung langsung dengan speedometer mobil dan jika komponen ini bermasalah bahkan rusak, maka Anda bisa menggantinya dengan yang baru.

Ukurannya yang tidak begitu besar tentu membuat Anda akan sulit menemukannya. Tetapi Anda dapat membawanya ke bengkel resmi untuk meminta bantuan tenaga ahli agar diganti dengan prosedur yang tepat.

Selain itu, Anda juga perlu memperhatikan komponen yang memberi dampak besar terhadap kinerja speedometer mobil Anda. Jika bagiannya sudah ditemukan, maka Anda bisa menggantinya dengan yang baru. Coba konsultasi dengan tenaga ahli atau membawanya ke bengkel untuk melakukan pengecekan satu per satu.

Baca Juga :   5 Tips Memilih Bengkel Modifikasi Speedometer Mobil Berkualitas

Jangan lupa melakukan pengecekan secara berkala pada mobil Anda secara ringan. Hal tersebut bertujuan untuk menjaga kondisinya tetap prima dan bisa digunakan berkendara secara rutin.

Semuanya tentu akan berpengaruh terhadap biaya maupun waktu. Meski begitu, sangat tidak direkomendasikan untuk mengatasi masalah tersebut sendirian tanpa bantuan tenaga ahli. Sebab, ada komponen yang sensitif dan tidak bisa ditangani secara sembarangan.

Terkadang jika pemeriksaan dilakukan sembarangan, maka akan berisiko menimbulkan kerusakan terhadap komponen lain yang masih berfungsi normal. Akhirnya, Anda bisa mengalami kerugian biaya maupun waktu.

Demikianlah ulasan mengenai beberapa penyebab speedometer mobil mati dan cara memperbaikinya. Bagi Anda yang ingin memasang speedometer dengan desain custom, Anda bisa mengunjungi SPD Speedometer. Semoga informasi ini bermanfaat.

dapetin kupon custom atau service speedometer mobil kamu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

SPD Speedometer Jakarta

PANEL SPD SPEEDOMETER BERSTANDAR SNI-ISO

dapetin kupon custom atau service speedometer mobil kamu

Login

dapetin kupon diskon untuk custom atau service speedometer mobil kamu

Kupon ini hanya muncul 3x sehari, ambil manfaatnya sekarang!